Banyak Ide dan Tema Tulisan Bisa Sebabkan Malas Menulis

Terima kasih sudah berkenan Bantu Share

ccf3c97c1e4f6908e50b1b607e1cd65c_bingung-menulis

Entah ini pengalaman saya sendiri atau mungkin juga dialami oleh anda para blogger?

Saya terkadang bahkan termasuk agak sering mengalami kesulitan untuk menulis ketika sedang memiliki banyak ide dan tema yang menurut saya menarik untuk saya tulis.

Biasanya memang saya malas menulis atau bingun menulis kadang dikarenakan tidak memiliki tema dan ide yang menarik untuk ditulis di berbagai blog saya termasuk yang di blogdetik ini.

Saya sendiri masih bingung kenapa bisa seperti ini, secara psikologi saya tidak memiliki kemampuan untuk menganalisa sendiri atas kondisi seperti ini karena saya bukan seorang psikolog 😀 .

Dan anehnya justru ketika saya ingin menulis tentang banyaknya ide yang seharusnya ingin saya tuliskan sebelumnya, justru anehnya saya malah ingin membuat tulisan ini. Tulisan yang sama-sekali tidak saya rencanakan ini justru sekarang sedang anda baca. Padahal pada awalnya keinginan saya tidak ingin menuliskan tentang tulisan ini 🙂

Ketika menghadapi kondisi seperti ini biasanya saya justru langsung malas untuk menulis dan ingin bersantai ria sejenak. Hingga beberapa saat setelah kebingungan saya atas tidak jadinya saya membuat tulisan-tulisan yang saya inginkan sebelumnya, kemudian muncul ide untuk menuliskan tulisan yang sedang anda baca ini.

Mungkin dari tulisan saya dan pengalaman saya ini, adakah teman-teman bloger yang kadang mengalami apa yang saya alami?

Jika sedang mengalami hal tersebut, apa solusi atas kondisi seperti ini agar tetap semangat menulis kembali khususnya menuliskan ide dan tema yang memang sebelumnya ingin kita tulis.

Jika saya sampai saat tulisan ini saya tulis, saya masih saja malas untuk menuliskan banyak ide dan tema yang saya tuliskan sebelumnya dan justru malah menuliskan pengalaman saya yang sedang anda baca ini.

Mungkin benar juga jika ada yang berpendapat, terkadang kita bingung menulis karena tidak memiliki ide dan tidak memiliki tema untuk ditulis tapi pada kenyataanya jika kita terlalu banyak ide dan terlalu banyak tema untuk ditulis juga bisa menyebabkan kita jadi malas atau lebih tepatnya kebingungan untuk membuat sebuah tulisan.

Ilustrasi gambar || acidrefluxrescue.com

Terima kasih sudah berkenan Bantu Share

About Ari Suseno

Anak petani, Publisher Google, YouTube, Affiliate (2004 - Sekarang). Jika anda ingin belajar membuat blog, website, Google Adsense, Affiliate, ngembangin channels YouTube kamu. Dengan senang hati siap berbagi ilmu, selama saya mampu dan bisa :-)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *